Jumat, 23 April 2010

Indonesia Ku

Negara Kesatuan Republik Indonesia  merupakan negara berdaulat yang mendapat pengakuan dari dunia internasional dan menjadi anggota PBB. Indonesia mempunyai kedudukan dan kewajiban yang sama dengan negara-negara lain di dunia, yaitu ikut serta memelihara dan menjaga perdamaian dunia.

Indonesia dari segi iklim mempunyai iklim tropik basah yang dipengaruhi oleh angin monsun barat dan monsun timur. Dari bulan November hingga Mei, angin bertiup dari arah Utara Barat Laut membawa banyak uap air dan hujan di kawasan Indonesia; dari Juni hingga Oktober angin bertiup dari Selatan Tenggara kering, membawa sedikit uap air. Suhu udara di dataran rendah Indonesia berkisar antara 23 derajat Celsius sampai 28 derajat Celsius sepanjang tahun.

Ada 2 musim di Indonesia yaitu musim hujan dan musim kemarau, pada beberapa tempat dikenal musim pancaroba, yaitu musim diantara perubahan kedua musim tersebut, cuaca: tropis; panas, lembab; sedikit lebih sejuk di dataran tinggi.

Dan indonesia juga mempunyai batasan-batasan dan diantara perbatasan tersebut indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah. Dan berikut merupakan data geografis yang di miliki Indonesia:

Koordinat geografis: 6°LU - 11°08'LS dan dari 95°'BB - 141°45'BT, referensi peta: Asia Tenggara. Dari segi Wilayah Indonesia:

total darat: 1.922.570 km²

daratan non-air: 1.829.570 km²

daratan berair: 93.000 km²

lautan: 3.257.483 km²

Dari segi Garis batas negara:

total: 2.830 km: Malaysia 1.782 km, Papua Nugini 820 km, Timor Leste 228 km

Negara tetangga yang tidak berbatasan darat: India di barat laut Aceh, Australia, Singapura, Filipina, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam, Kamboja, Thailand, Birma.

Dari segi Garis pantai indonesia: 54.716 km

Klaim kelautan: diukur dari garis dasar kepulauan yang diklaim

zona ekonomi khusus: 200 mil laut

laut yang merupakan wilayah negara: 12 mil laut

Segi Dataran Indonesia: kebanyakan dataran rendah di pesisir; pulau-pulau yang lebih besar mempunyai pegunungan di pedalaman

Tertinggi & terendah:

titik terendah: Samudra Hindia 0 m

titik tertinggi: Puncak Jaya 5.030 m

 

Referensi:

Wikipedia.org

Pendidikan kewarganegaraan-2007.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar